Perkenalan Dengan Lesson Study
Semester yang lalu, saya mandapatkan pengalaman baru mengenai suatu kegiatan yang berorientasi pada pembelajaran. Nama kegiatannya adalah Lesson Study yang dipopulerkan pertama kali di Jepang. Lesson Study bukanlah sebuah metode ataupun model pembelajaran, kegiatan ini merupakan studi tentang pembelajaran. Aktivitas di dalamnya terdapat proses perencanaan pembelajaran ( plan ), melakasanakan pembelajaran ( Do ) dan merefleksi pembelajaran yang sudah dilaksanakan ( See ). Saya dan teman-teman di kelas C Pendidikan Biologi Pascasarjana UM (Universitas Negeri Malang) melakukan Lesson Study dalam lingkup kelas. Jumlah kami dalam satu kelas adalah 18 orang, sehingga 1 kolompok terdiri dari 3 mahasiswa. Dari 3 mahasiswa tersebut, akan ditentukan 1 mahasiwa sebagai dosen model dan 2 mahasiswa lainnya berperan menjadi observer untuk mengamati pembelajaran. Mahasiswa lainnya berperan sebagai mahasiswa yang akan dibelajarkan di dalam kegiatan Lesson Study. Kegiatan setiap mingguan yang...